Program Tahunan Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013

Program Tahunan Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013

Program Tahunan Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013 - Program Tahunan merupakan sebuah rancangan atau gambaran yang dibuat secara sistematis guna mempersiapkan pelaksanaan kegiatan belajar mengajar yang efektif dalam lingkungan kelas. Program Tahunan atau biasa disingkat dengan Prota tergolong program yang wajib dikembangkan dan dipersiapkan seorang guru sebelum mengadakan pembelajaran. 

Mengenal Sistem Pendidikan Kurikulum 2013

Dinamakan Kurikulum 2013, karena pada masa uji coba nya kurikulum ini diterapkan di beberapa sekolah pada tahun 2013. Awal mula percobaannya hanya beberapa sekolah saja yang dijadikan bahan uji coba kurikulum ini, namun lambat laun tepatnya pada tahun 2015 Kurikulum 2013 berhasil diterapkan di seluruh jenjang Pendidikan sekolah Indonesia. Kurikulum 2013 tak berjalan dengan sempurna, melainkan ada unsur pro dan kontra dari beberapa oknum, sehingga pemerintah Indonesia khususnya Menteri Pendidikan dan Kebudayaan selalu berupaya mengkaji dan mengevaluasi guna menciptakan Pendidikan Indonesia yang berintegritas dan berdaya saing Internasional. 

Aspek Penilaian Dalam Model Kurikulum 2013

Tak hanya aspek penilaian saja, namun Kurikulum 2013 juga memiliki prinsip yang diterapkan dalam pelaksanaannya. Prinsip tersebut disandarkan pada basis kompetensi kelulusan untuk tiap satuan Pendidikan baik dalam bidang satu program jurusan Pendidikan maupun satu jenjang Pendidikan. Berikut aspek penilaian yang terkandung dalam Kurikulum 2013:

1. Aspek Pengetahuan 

Aspek Pengetahuan menjadi aspek paling utama dalam Pendidikan, dalam aspek Pengetahuan ini mencakup berbagai materi yang akan diterima siswa saat kegiatan belajar mengajar. Setiap tingkatan jenjang Pendidikan memiliki bobot aspek pengetahuan yang berbeda, bagi jenjang Sekolah Dasar bobot pengetahuan yang harus diemban setiap siswa sebesar 20% dari taraf 100%, kemudian sisa 80% diperuntukkan aspek karakter.bagi jenjang SMP bobot aspek Pengetahuan sebesar 40% dengan aspek karakter sebesar 60%, dan bagi jenjang SMA memiliki presentase bobot pengetahuan yang berbanding terbalik dengan Sekolah Dasar, yaitu aspek pengetahuan sebesar 80% dan karakter hanya 20% saja. 

2. Aspek Keterampilan (Psikomotorik)

Aspek Keterampilan tak hanya berfokus pada pembuatan kerajinan tangan atau melukis saja, namun kegiatan mengerjakan beberapa soal secara lisan maupun tulis juga tergolong dalam keterampilan. Tujuan adanya aspek penilaian dalam bidang Keterampilan ialah guna mengasah dan meningkatkan kualitas keterampilan siswa dalam merancang, membuat, mengerjakan sesuatu agar karakter dan sikap ilmiah yang terkandung dalam jiwa setiap siswa dapat di latih dalam hal yang bermanfaat. 

3. Aspek Afektif

Aspek sikap dan perilaku sangat penting diterapkan dalam Pendidikan. Dengan adanya penilaian sikap dan perilaku akan memunculkan sikap santun dan akhlak yang baik setiap siswa. Penilaian sikap tak hanya dilakukan oleh tenaga pendidik saja, namun teman sebaya juga berhak menilai perilaku temannya. Dan ketika terdapat peserta didik yang memiliki sikap kurang baik hendaknya teman-teman dan guru membimbing, mengajarkan dan mengarahkan yang baik dan buruk untuk dilakukan. Dengan kepedulian di lingkungan sekolah yang demikian, maka generasi bangsa akan terbiasa melakukan hal positif. 

Tujuan Program Tahunan Kurikulum 2013

Apabila Pendidikan Indonesia tidak memiliki Program Tahunan, maka seorang guru akan kesulitan dalam menciptakan kegiatan belajar mengajar yang terarah. Maka dari itu program tahunan sangat dibutuhkan, berikut tujuan dibentuknya program tahunan:

  • Menciptakan kegiatan belajar mengajar yang tersusun dan terarah agar Pendidikan dapat berjalan dengan maximal
  • Guna menyusun berbagai kegiatan yang akan dilakukan dalam setiap harinya (Program harian), setiap minggu (Program mingguan) hingga setiap semester (Program Semester). 
  • Sebagai bentuk gambaran rencana kegiatan yang akan dilakukan selama dua semester pembelajaran
  • Dengan adanya program tahunan, waktu pembelajaran bisa lebih optimal sehingga kegiatan belajar mengajar dapat berjalan sesuai dengan kaidah Pendidikan dengan begitu peserta didik tidak mudah bosan dan ilmu yang disampaikan tenaga pendidik dapat diterima dan dipahami dengan baik. 

Langkah – langkah Penyusunan Program Tahunan Untuk SD/MI Kurikulum 2013

Penyusunan program tahunan tidak dilakukan semena-mena, melainkan harus memperhatikan beberapa unsur yang menjadi faktor pendukung Pendidikan. Seorang guru harus menyusun program tahunan dengan baik, agar pembagian waktu guna pembelajaran dapat tersusun secara sitematis. Secara umum program tahunan dimanfaatkan guna menetapkan jumlah waktu efektif kompetensi dasar. Langkah pembuatan Prota sebagai berikut:

  • Mengamati dan menganalisis kalender Pendidikan, guna mengetahui berbagai kegiatan acara yang kemungkinan terjadi dalam dua semester Pendidikan
  • Jangan lupa untuk memberi tanda bagi hari libur PHBI maupun PHBN
  • Mengatur waktu kegiatan pembelajaran sesuai dengan kebutuhan setiap mata pelajaran, pengaturan waktu pembelajaran ini dapat dilihat dari segi kesulitan materi, pentingnya materi, serta sub bab yang ditawarkan setiap pelajaran. 

Berikut saya bagikan link download tentang Program Tahunan Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013 untuk bapak dan ibu semuanya.

Untuk lebih lengkapnya silahkan unduh 👉 disini

Demikian postingan saya kali ini tentang Program Tahunan Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013. Jika sahabat edukasi menginginkan update terbaru dari blog ini silahkan like Fanspage Perangkat Pembelajaran K13.

Apabila informasi ini bermanfaat, silahkan share atau bagikan ke rekan guru atau komunitas lain yang membutuhkan. Jika ada pertanyaan, silahkan bertanya pada kolom komentar yang tersedia di bawah informasi ini.

Semoga informasi di atas dapat membantu dan berguna, terimakasih.

0 Response to "Program Tahunan Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel